Berita

Sebanyak 92,5 Ton beras untuk Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Pangan di Kecamatan Praya Timur Alokasi Januari 2024
Blog Single

Sebanyak 92,5 Ton beras untuk Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Pangan di Kecamatan Praya Timur Alokasi Januari 2024

Praya_ Sebanyak 92.550 Kilogram Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) untuk alokasi bulan januari 2024 untuk kecamatan Praya Timur hari ini Rabu (1/2) disalurkan untuk penerima sejumlah 9.255 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Penyaluran ini secara simbolis dilaksanakan di Desa Landah kecamatan Praya Timur, oleh Camat Praya Timur. Selanjutnya akan dilakukan penyaluran ke semua Desa di kecamatan Praya Timur.




Dalam Penyampaiannya Camat Praya Timur, H. Lalu Pathurrahman, SH mengatakan Bantuan Pangan CBP ini merupakan Program Badan Pangan Nasional berdasarkan instruksi Presiden, melalui Perum Bulog. Di Kabupaten Lombok Tengah sendiri dikeluarkan melalui Perum Bulog Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), diperuntukkan sebagai penanggulangan keadaan darurat bencana, kerawanan pangan, pengentasan kemiskinan, dan menjaga stabilitas harga. “Bantuan ini diharapkan betul-betul tepat sasaran, sehingga sesuai dengan hajat pemerintah. Dan kami harapkan kerjasama yang baik dari seluruh Kepala desa dan aparaturnya agar penyaluran ini berjalan Aman dan Lancar” Pesannya.



Terkait data KPM yang digunakan adalah data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) milik Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK). Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa merangkap Kasi. Kesra Kecamatan Praya Timur, Sahdi Afandi, S.Sos menyampaiakn bahwa data KPM ini sudah ditentukan dari Kementerian. “ kami mendapat sebanyak 9.255 KPM berdasarkan data P3KE dari pusat, dan akan disalurkan sesuai dengan data masing-masing Desa” jelasnya. Semoga semua berjalan dengan lancar dan betul-betul tepat sasaran sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, harapnya.



Related Posts: